Garut, Jum’at 15 Muharram 1447 H / 11 Juli 2025 M _ Siang
Pimpinan Daerah Persatuan Islam (PD PERSIS) Kabupaten Garut resmi meluncurkan program pengajian rutin yang ditandai dengan kegiatan Launching Pengajian PD Persis Garut pada hari Jum’at, 11 Juli 2025, bertempat di Masjid Baiturrahman Kampus IAI Persis Garut.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum PP Persis, Dr. KH. Jeje Zaenudin, M.Ag., yang memberikan ceramah dan arahan kepada para hadirin. Acara ini disambut antusias oleh warga Persis dan sivitas akademika IAI Persis Garut, yang memenuhi area masjid untuk mengikuti kajian perdana.
Dalam sambutannya, Ketua Penasihat PD Persis Garut : Drs. H. Ena Sumpena, M.Pd.I, menyampaikan rasa haru dan syukur atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia menyebut bahwa peluncuran pengajian ini merupakan bagian dari upaya menghidupkan kembali semangat dakwah yang dahulu telah dirintis oleh Almarhum Ustadz Entang Muchtar ZA, kemudian oleh Ustadz KH. Aceng Zakaria, dan Ustadz H. Mamat Abdurrahman. “Ini bukan hanya pengajian rutin, tapi ikhtiar melanjutkan jejak dakwah yang penuh dedikasi dari para Ustadz pendahulu. Kami sangat terharu bisa melihat kembali cahaya itu menyala di masjid ini,” ungkapnya.
Program pengajian yang diadakan setiap bulan pada Jum’at kedua dengan menghadirkan mubaligh dari tingkat Pimpinan Pusat (PP) dan Pimpinan Wilayah (PW) Persis ini dirancang sebagai kegiatan berkala yang akan mengisi ruang dakwah dan pembinaan umat di lingkungan Persis Garut.
Selain penguatan keilmuan Islam, kegiatan ini juga diharapkan menjadi ruang konsolidasi kader dakwah dan penguatan ukhuwah antaranggota Persis di Daerah.
Dengan semangat baru yang berpijak pada nilai-nilai perjuangan para pendahulu, PD Persis Garut berkomitmen menjadikan pengajian ini sebagai gerakan pembaruan dakwah yang tetap berpegang pada prinsip-prinsip ajaran Islam yang murni.
Ditempat yang sama, Bidang Garapan Ekonomi PD Persis menggelar acara bertajuk “Di Ini”, sebuah kegiatan yang bertujuan mempererat silaturahmi serta mendorong kemandirian ekonomi umat. Salah satu acara penyertanya adalah program Warung Sembako Murah, yang menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau bagi masyarakat. Inisiatif ini mendapat sambutan positif karena membantu meringankan beban ekonomi warga, khususnya di tengah harga kebutuhan yang terus naik. Melalui program ini, PD Persis Garut tidak hanya menanamkan nilai-nilai sosial dan keagamaan, tetapi juga memperkuat solidaritas ekonomi umat di tingkat lokal.
Rep_ Bidgar Infokom_